Rabu, 10 Juni 2015

Universitas Muhammadiyah Malang kampus ku....



Universitas Muhammadiyah Malang adalah tempat dimana saat ini aku melanjutkan studiku. Meskipun masih sedikit pengetahuanku tentang kampus ini, tapi setidaknya saya akan menjelaskan sedikit tentang apa yang saya tahu dari kampus ini. Universitas Muhammadiyah Malang adalah perguruan tinggi swasta yang tidak bisa diragukan lagi keunggulannya, meski perguruan tinggi swasta, Universitas Muhammadiyah Malang ini terakreditasi "A".
Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 3 kampus cabang, kampus I, II dan III.
Kampus I ada di Jl. Bandung No.1 Malang
Kampus II ada di Jl. Bendungan Sutami 188A Malang
Kampus III ada di Jl. Raya Tlogomas No.246 Malang.
Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 10 fakultas, 1 pascasarjana, dan 1 program doktor. Masing - masing fakultas itupun masih memiliki beberapa jurusan dan bila ditotal ada 52 jurusan. Fakultas - fakultas tersebut adalah sebagai berikut :
  1. Fakultas Agama Islam
  2. Fakultas Hukum
  3. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik
  4. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
  5. Fakultas Psikologi
  6. Fakultas Ekonomi dan Bisnis
  7. Fakultas Ilmu Kesehatan
  8. Fakultas Kedokteran
  9. Fakultas Pertanian dan Peternakan
  10. Fakultas Teknik
  11. Pascasarjana
  12. Program Doktor
Universitas Muhammadiyah Malang didirikan pada tahun 1964. Universitas Muhammadiyah Malang meraih banyak sekali prestasi, meski masih mendengar dari saudara tapi saya percaya karena status akreditasinya yang bagus. Sebagai perguruan tinggi swasta Universitas Muhammadiyah Malang tidak kalah hebat dengan perguruan tinggi negeri di luar sana. Disamping itu mahasiswa di UMM tidak hanya dari dalam negeri saja, tapi dari luar negeripun juga ada. Dengan banyaknya mahasiswa yang melanjutkan studinya di UMM, tidak perlu diragukan lagi kualitas dari UMM ini. Ingat tidak hanya perguruan tinggi negeri saja yang dapat meraih dan mejamin pendidikan yang bagus, tapi perguruan tinggi swastapun juga bisa menjamin pendidikan yang bagus seperti Universitas Muhammadiyah Malang ini tergantung dari diri sendiri bagaimana untuk menyikapinya.


Jika ingin info lebih jelas silahkan kunjungin website Universitas Muhammadiyah Malang


Tidak ada komentar:

Posting Komentar